Jangan kaget kalau nanti Anda akan mendapati produk smartphone
Android yang berlabel Infocus di tanah air. Ya, perusahaan yang dikenal
sebagai produsen proyektor tersebut kini telah secara resmi mulai
memasarkan produk smartphone Androidnya ke tanah air. Dan untuk sarana
pemasarannya, pihak Infocus pun mengajak Wellcomm untuk menjadi
distributor resminya.
Sebagai langkah awal, perusahaan asal Amerika tersebut akan mulai
memasarkan smartphonenya yang bernama M320E pada bulan Januari
mendatang. Handphone ini merupakan hasil produksi dari Foxconn dan
mempunyai spesifikasi yang cukup mengesankan.
Ponsel tersebut dilengkapi dengan layar berukuran 5,5 inci HD dan
berteknologi IPS. Di dalamnya, Infocus menyematkan prosesor octa core
MediaTek MT6592 yang mempunyai kecepatan 1,7GHz dan dibarengi keberadaan
RAM 1GB serta memori internal berkapasitas 8GB. Tak lupa, ponsel
bersistem operasi Android Jelly Bean 4.2.2 ini menggunakan baterai 3.100
mAh.
Untuk kemampuan fotografi, smartphone ini juga tak mau kalah. Di
belakang, terdapat kamera utama 13MP. Sementara di bagian depan,
tersemat kamera sekunder 8MP yang bisa dipakai untuk foto selfie.
Harganya pun tak mahal, yakni sebesar 2 juta rupiah.
via Kompas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar